Apa itu bisnis online?



Masih bingung dengan apa itu bisnis online?

Bisnis online merupakan segala jenis kegiatan bisnis yang dilakukan secara online (melalui internet).
Setiap pelaku usaha yang sebagian aktivitasnya ataupun semua aktivitas bisnisnya dilakukan melalui internet, bisa dikatakan mereka menjalankan bisnis online.
Aktivitas bisnis online ini bisa meliputi kegiatan jual beli online, maupun menyediakan jasa secara online, dan banyak jenis bisnis lainnya yang bisa kita temukan di online di berbagai bidang industri.
Intinya, jika Anda memiliki suatu ide bisnis maupun produk yang unik, Anda bisa langsung memulai menjualnya lewat internet.
Artinya, semua orang bisa saja memulai bisnis online.
Dan kalau saya boleh bilang, sebetulnya ini sama halnya seperti kita melakukan transaksi jual beli secara tradisional, namun kantor atau toko Anda berada di online, jadi nantinya kita juga harus memutuskan mau dibikin seperti apa tampilan website bisnis kita ke depannya.



Jenis Bisnis Online
Kegiatan bisnis online ini bisa diwujudkan dalam berbagai jenis (wujud tampilan di internet). Antara lain berbentuk:
1 .      Website
2 .      Toko online atau marketplace
3 .      Blog
4 .      Akun sosial media



Manfaat Dan Tantangan Bisnis Online
1)      Potensi bisnis online memang menggiurkan, namun proses dan tantangan yang harus kita hadapi pun bukan sesuatu yang ringan.
2)      Ada banyak hal yang bisa kita pertimbangkan ketika hendak memulai bisnis online atau mengonlinekan bisnis yang sudah ada, terutama jika Anda bukan seseorang yang familiar dengan komputer, atau bahkan belum pernah membangun bisnis sebelumnya.
Beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan diantaranya yakni:
a)      Hemat biaya sewa tempat dan karyawan
b)      Produknya fleksibel, bisa banyak macam
c)      Kemudahan akses lewat internet, kapan saja dan dari mana saja, 24 jam 7 hari seminggu
d)      Meskipun begitu, ada beberapa tantangan yang mau tidak mau harus kita hadapi, antara lain:
e)      Membutuhkan kemampuan teknis mengenai website dan internet

Pahami Teknologi
Memahami tentang cara menggunakan komputer dan beberapa software pendukungnya, serta cara memanfaatkan internet dengan baik dan benar, akan sangat membantu kita dalam menjalankan bisnis online.
Jangan berkecil hati jika Anda merasa kurang memahami teknologi, di luaran sana banyak sekali informasi maupun kursus yang bisa kita dapatkan untuk mendukung kita supaya lebih memahami tentang hal seperti ini.Yang penting tetap belajar dan tetap berusaha.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bisnis Ritel

promotion mix